Rabu, 16 April 2014

Konsep Umum yang Berkembang pada Anak

KATEGORI KONSEP UMUM YG BERKEMBANG SELAMA MASA AWAL KANAK-KANAK
Kehidupan
Anak-anak cenderung memberikan sifat yang hidup kepada benda-benda mati seperti boneka dan boneka hewan. Orang dewasa mendorong hal ini dengan menunjukkan persamaan antara benda hidup dan benda mati seperti bentuk awan yang menyerupai anjing atau kuda.

Kematian
Anak-anak cenderung menghubungkan kematian dengan sesuatu yang pergi tetapi biasanya tidak dapat mengerti apa makna kematian.

Fungsi Tubuh
Anak-anak, sebagai kelompok, mempunyai konsep mengenai fungsi tubuh dan kelahiran yang kurang tepat. Hal ini berlaku sampai anak masuk sekolah meskipun pada saatnya kesalahan konsep ini akan diperbaiki melalui pelajaran mengenai kesehatan dan pendidikan seks.

Ruang
Anak usia empat tahun dapat menaksir jarak yang dekat secara tepat tetapi kemampuan untuk menaksir jarak yang jauh belum berkembang sampai masa akhir kanak-kanak. Dengan menggunakan petunjuk yang dapat dimengerti anak-anak dapat belajar menentukan kanan dan kiri dengan benar.

Berat
Sebelum anak-anak belajar bahwa benda-benda yang berbeda mempunyai berat yang berbeda, jarang terjadi bahwa sebelum usia sekolah, anak-anak memperkirakan berat benda sesuai dengan besarnya benda.

Bilangan
Anak-anak yang mengikuti taman indria atau taman kanak-kanak biasanya mengerti bilangan sampai lima. Konsep mengenai bilangan di atas 5 masih sangat samar-samar

Waktu
Anak-anak belum mengerti tentang lamanya waktu, misalnya berapa lamanya satu jam itu. Mereka juga belum dapat memperkirakan waktu menurut kegiatan-kegiatan mereka sendiri. Kebanyakan anak usia empat atau lima tahun mengerti tentang hari-hari dalam satu minggu dan pada usia enam tahun mengerti bulan, tahun dan musim.

Diri Sendiri
Pada usia tiga tahun kebanyakan anak-anak mengerti jenis kelamin, nama lengkap dan nama berbagai anggota tubuhnya. Pada saat ia mulai bermain dengan anak-anak lain, konsep diri mulai mencakup fakta mengenai kemampuan dan rasnya namun belum mencakup tingkat sosial ekonominya.

Kesadaran Sosial
Sebelum awal masa kanak-kanak berakhir, kebanyakan Anak-anak dapat membentuk pendapat tentang orang lain, apakah seseorang itu “baik” atau “jahat”, “pandai” atau “bodoh”, misalnya.

Keindahan
Kebanyakan anak muda lebih menyukai music dengan nada atau irama yang pasti dan ia senang dengan bentuk-bentuk yang sederhana, warna-warni yang cerah dan mencolok.

Kelucuan
Yang sering dianggap lucu adalah wajah-wajah lucu yang dibuatnya sendiri atau orang lain, perilaku yang kurang dapat diterima secara sosial dan kelekar mengenai binatang piaraan. Permainan kata-kata juga dianggap lucu.

sumber: Elizabeth B. Hurlock, PSIKOLOGI PERKEMBANGAN: Suatu Pendekatan Sepanjang Rentang Kehidupan. (edisi 5). Jakarta: Erlangga, 1980, hlm. 124

Tidak ada komentar:

Posting Komentar