Jumat, 25 Mei 2018

MUNGKINKAH TERORISME DIBASMI SAMPAI KE AKAR-AKARNYA?

Kamus Besar Bahasa Indonesia Online mendefinisikan terorisme sebagai penggunaan kekerasan untuk menimbulkan ketakutan dalam usaha mencapai tujuan. Sedangkan Wikipedia mengartikan terorisme sebagai serangan-serangan terkoordinasi yang bertujuan membangkitkan perasaan teror terhadap sekelompok masyarakat. Berbeda dengan perang, terorisme tidak tunduk pada tata aturan perang.
Untuk saat ini, terorisme selalu dikaitkan dengan perjuangan dengan kekerasan untuk mencapai cita-cita yang didasarkan pada ajaran agama. Sepertinya hanya agama islam selalu dikaitkan dengan tindakan terorisme, bukan cuma karena semua pelaku teror beragama islam tetapi juga karena ajaran agamanya. Para pelaku teror ini mendasarkan tindakannya pada ajaran agama.
Tentulah semua negara tidak menghendaki adanya teroris di negaranya. Bangsa Indonesia, ketika dilanda badai teroris, berusaha untuk melawan terorisme. Ada tekad untuk memberantas terorisme ini hingga ke akar-akarnya. Dengan kata lain, terorisme akan ditumpas hingga tuntas. Perlu diketahui bahwa terorisme yang kini melanda Indonesia adalah terorisme yang mengatas-namakan agama, yaitu agama islam. Jadi, bila dikatakan terorisme, maka selalu merujuk pada islam radikal.
Menjadi pertanyaan, mungkinkah terorisme ditumpas sampai ke akar-akarnya?
Sebelum menjawab pertanyaan tersebut di atas, ada baiknya diketahui terlebih dahulu apa yang menjadi sumber ideologi terorisme tersebut. Dalam islam aksi terorisme dapat dipahami atau sedikit disamakan dengan konsep jihad. Memang konsep jihad ini akan berbeda-beda pemahamannya antara islam moderat dan islam radikal. Kita tak perlu masuk dalam perdebatan ini. Yang penting kita tahu bahwa ada kecocokan antara jihad dan terorisme, dalam kacamata islam radikal.
Nah, dari mana sumber ajaran jihad yang bisa dijadikan ideologi terorisme itu? Jawabannya singkat: Al-Qur’an. Dalam Kitab suci umat islam ini terdapat ajaran bagi umat islam untuk melaksanakan jihad. Berikut ini beberapa surah jihad atau dikenal juga sebagai ayat-ayat pedang, yang selalu dijadikan dasar aksi terorisme (kutipan al-qur’an diambil dari dudung net).

Di Suatu Senja di Simpang Perlang - Koba