Kamis, 31 Oktober 2013

Manfaat Buah Naga


Tentu kita sudah tak asing lagi dengan buah naga (dragon fruits). Entah kenapa buah yang satu ini dikatakan buah naga. Mungkin karena buahnya memiliki jumbai-jumbai mirip seperti kumis naga. Tumbuhan ini bisa hidup di tanah kering.
Ada banyak jenis buah naga berdasarkan warnanya. Umumnya dikenal naga putih, naga kuning dan naga merah. Rajin memakan buah naga akan mendatangkan banyak faedah. Berikut ini disajikan sepuluh kegunaan buah naga.
1.    Menghambat Penuaan Dini
Antioksidan yang terkandung dalam buah naga dapat menghambat proses penuaan dini yang biasa dialami oleh seseorang yang setiap harinya terpapar oleh polusi udara. Kandungan yang terdapat dalam buah naga akan mengeluarkan rasun dalam tubuh secara efektif, sama effektifnya dengan buah apel.
2.    Mencegah Kanker
Antioksidan selain berguna untuk menghambat proses penuaan dini juga terbukti ampuh untuk mencegah tumbuhnya sel kanker dalam tubuh manusia. buah yang memiliki rasa hambar sedikit manis dengan biji kecil yang dapat dimakan ini dapat dikonsumsi oleh semua lapisan usia. Namun, ada juga orang yang tidak menyukai buah lembek ini.
3.    Meningkatkan Kekebalan Tubuh
Vitamin C yang terkandung di dalam buah naga cukup tinggi. Itulah sebabnya mengapa buah naga ini sangat baik dikonsumsi oleh anak dalam masa pertumbuhan. Bila sering terkena flu, khususnya di saat perubahan musim yang tidak menentu, sebaiknya konsumsilah buah naga secara teratur setiap hari.
4.    Meningkatkan Nafsu Makan
Jika saat ini sedang mengalami masa dimana nafsu makan turun, sebaiknya konsumsilah buah naga. Selian kandungan vitamin C yang tinggi, ternyata di dalam buah naga juga terkandung vitamin B2 dan B1 yang sudah sejak lama diandalkan oleh dunia pengobatan sebagai penambah nafsu makan, khususnya dalam masa penyembuhan dari penyakit.
5.    Menurunkan KadarKolesterol
Selain vitamin B2 dan B1, buah naga juga banyak menyimpan vitamin B3 yang jika dikonsumsi secara teratur dapat menurunkan kolesterol dalam darah secara efekstif. Jika kolesterol darah menurun makan seseorang akan dijauhkan dari yang namanya gangguan peredaran darah dan jantung.
6.    Memperkuat Tulang dan Gigi
Di dalam satu buah naga terdapat kandungan fosfor dan kalsium yang melimpah. Itulah sebabnya jika seseorang mengonsumsi buah naga secara teratur keadaan tulang dan giginya jauh lebih baik ketimbang seseorang yang tidak pernah makan buah naga. Bagi yang menginjak usia senja sebaiknya mengonsumsi buah naga karena dapat mencegah terjadinya kerapuhan tulang atau osteoporosis.
7.    Mencegah Diabetes Melitus
Saat ini penyakit degenatif merupakan momok tersendiri bagi orang yang setiap harinya mengonsumsi makanan tak sehat. Apalagi orang tersebut mengalami kehidupan dengan pola hidup yang tidak sehat pula, kemungkinan besar di masa tuanya akan mengalami penyakit degeneratif yang saat ini jumlahnya semakin meningkat mengalahkan penyakit infeksi. Jika sadar akan hal ini dan takut terjangkit diabetes melitus, sebaiknya mulailah mengoinsumsi buah naga, karena di dalamnya terdapat zat yang efektif untuk mengurangi kadar gula dalam darah
8.    Merawat Kesehatan Mata
Tak hanya vitamin A yang dibutuhkan untuk menjaga mata agar tetap sehat, karoten juga bermanfaat bagi kesehatan mata yang kita miliki. Di dalam buah naga terdapat karoten yang sangat baik untuk mata.
9.    Merawat Jantung agar tetap sehat
Selain olahraga teratur, konsumsi makanan sehat juga dibutuhkan untuk menjaga kesehatan jantung. Jika bingung menentukan buah apa yang sehat untuk jantung, sebaiknya pilih buah naga untuk menjadi salah satu menu makanan sehat. Kandungan vitamin C, B1, B2 dan B3 di dalam buah naga ini sangat baik untuk kesehatan jantung.
10. Merawat Kesehatan Kulit
Jika saat ini sedang mengalami masalah pada kulit, khususnya jerawat, tak perlu khawatir sebab di dalam buah naga terdapat kandungan vitamin C yang dapat diandalkan sebagai salah satu cara menghilangkan jerawat secara sehat. Caranya pun cukup mudah, yaitu ambil satu buah naga lalu kupas kulitnya, masukkan ke dalam blender dan haluskan. Masukkan buah naga halus ke dalam gelas, ambil airnya dengan sendok lalu usapkan pada wajah. Sisanya bisa diminum seagai jus buah segar. Lakukan secara teratur sampai masalah jerawat hilang.selain itu, juga dapat diandalkan sebagai salah satu cara menghilangkan bekas jerawat yang mengganggu pada kulut wajah.
Itulah 10 faedah buah naga untuk kesehatan kita. Cara penyajian yang mudah membuah buah naga sangat digemari oleh masyarakat Indonesia. Baik dimakan secara langsung maupun diolah menjadi jus, buah naga tetap lezat untuk dikunsumsi.

(P U I S I) Bila Punya Hati

                   BILA PUNYA HATI
Bila kita punya hati ‘tuk mendengar,
Tentu tak ada suara sumbang tersiar.
Jika kita punya hati ‘tuk melihat,
Pasti kesenjangan kian merapat.
Andai kita punya hati ‘tuk bersuara,
Tentu kebenaran, kebebasan dan keadilan bersua
Dan rakyat pun bergembira
Bila kita punya hati dalam perbuatan
Kekerasan akan kalah oleh kedamaian
Hati laksana pelita yang menerangi
‘tuk kita temukan keprihatinan
Tumbuhkan satu rasa: perhatian
Menggalang solidaritas kesetiakawanan
Hati adalah cermin
Menolong kita untuk melihat
Bopeng-bopeng di wajah
Bila kita punya hati
Memancar sinar kesejukan kasih murni
Dalam sikap arif nan bijak bestari
Aman tenteramlah negeri
15 Mei 1997
(adrian)

Renungan Hari Kamis Biasa XXX-C

Renungan Hari Kamis Biasa XXX, Thn C/I
Bac I   : Rom 8: 31b – 39;  Injil   : Luk 13: 31 35

Dalam Injil hari ini Yesus menyampaikan ramalan tentang kematian-Nya. Yesus berkata bahwa kematian-Nya akan terjadi di Yerusalem (ay. 33), karena di sanalah banyak terjadi pembunuhan para nabi dan orang-orang utusan Tuhan. Hal ini mau menunjukkan penolakan atas kebaikan Allah. Orang Yerusalem tidak mau menerima tawaran kebaikan Allah.

Inilah yang direfleksikan Paulus dalam suratnya kepada jemaat di Roma. Dalam bacaan pertama, Paulus melihat bahwa Yesus merupakan bukti kasih Allah kepada umat manusia. Pengorbanan atas Yesus, Putera Tunggal Allah, adalah tanda bahwa Allah mengasihi manusia (ay. 32). Karena itu, Yesus dilihat sebagai “Pembela bagi kita.” (ay. 34).

Sabda Tuhan hari ini mau menyadarkan kita bahwa Allah telah mengasihi kita dengan mengorbankan Yesus, Putera-Nya. Jadi, Yesus merupakan bukti cinta Allah. Melalui sabda-Nya ini Tuhan bukan hanya sekedar menyadarkan kita, melainkan mau mengajak kita untuk bersyukur dan meneladani Dia. Kita diajak untuk mau mengorbankan sesuatu yang berharga bagi kita untuk Tuhan.

by: adrian

Rabu, 30 Oktober 2013

Bahaya pada Masa Pranatal

BAHAYA FISIK YANG UMUM SELAMA PERIODE PRANATAL
Periode Zigot
Kelaparan
Zigot akan mati karena kelaparan apabila hanya sedikit sekali kuning telur yang dapat mempertahankan kehidupannya sampai zigot itu dapat menyangkut diri pada dinding uterina atau bila zigot terlalu lama tinggal di dalam tuba.
Kurangnya Persiapan Uterine
Implantasi tida dapat terjadi bila pada waktunya dinding uterine belum siap menerima zigot karena adanya ketidakseimbangan kelenjar.
Implantasi di Tempat yang Salah
Kalau zigot menjadi terikat pada jaringan fibroid yang kecil di dalam dinding uterine atau pada dinding tuba Fallopi, zigot tidak mendapat makanan dan akan mati.

Periode Embrio
Keguguran
Jatuh, kejutan emosi, kekurangan gizi, gangguan-gangguan kelenjar, kekurangan vitamin dan penyakit-penyakit berbahaya seperti pneumonia dan diabetes, dapat menyebabkan embrio keluar dari tempatnya di dalam dinding uterine yang mengakibatkan keguguran. Keguguran yang disebabkan karena kondidi yang kurang baik pada masa pranatal cenderung terjadi antara minggu kesepuluh dan kesebelas setelah pembuahan.
Ketidakteraturan Perkembangan
Malnutrisi ibu, kekurangan vitamin dan kelenjar; penggunaan obat-obatan, alkohol dan tembakau yang berlebihan dan penyakit seperti diabetes dan cacar Jerman, menggangu perkembangan yang normal, khususnya otak embrio.

Periode Janin
Keguguran
Keguguran selalu mungkin terjadi sampai kehamilan bulan kelima; waktu yang paling peka adalah periode datangnya haid secara normal.
Prematur
Janin yang beratnya kurang dari 2 pon 3 ons mempunyai kesempatan hidup yang lebih kecil daripada janin-janin yang lebih berat dan mempunyai kemungkinan lebih besar untuk mengalami perkembangan salah bentuk.
Komplikasi pada Saat Melahirkan
Tekanan yang dialami ibu mempengaruhi kontraksi uterine dan cenderung mengakibatkan komplikasi dalam melahirkan.
Ketidakteraturan Perkembangan
Setiap kondisi yang tidak baik selama periode embrio juga akan mempengaruhi perkembangan anggota-anggota tubuh lain dan memperlambat seluruh pola perkembangan janin.

sumber: Elizabeth B. Hurlock, PSIKOLOGI PERKEMBANGAN: Suatu Pendekatan Sepanjang Rentang Kehidupan. (edisi 5). Jakarta: Erlangga, 1980, hlm. 41

Orang Kudus 30 Oktober: St. Marcellus

SANTO MARCELLUS, MARTIR

Perwira Romawi yang bertugas di Tanger, Afrika, ini konon menjadi Kristen dan dipermandikan langsung oleh Santo Petrus Rasul. Ia menolak mengikuti upacara korban untuk memuja kaisar dan dewa-dewi Romawi. Dengan tegas ia berkata, “Aku hanya mengabdi kepada Raja Abadi, Tuhanku Yesus Kristus.” Akibatnya ia langsung ditangkap dan dihukum mati pada tahun 298

sumber: Orang Kudus Sepanjang Tahun

Renungan Hari Rabu Biasa XXX-C

Renungan Hari Rabu Biasa XXX, Thn C/I
Bac I   : Rom 8: 26 – 30;  Injil      : Luk 13: 22 30

Hari ini, dalam Injil, Yesus melanjutkan pengajaran-Nya tentang Kerajaan Allah, khususnya soal siapa yang masuk ke dalamnya. Dikatakan bahwa adalah sulit untuk masuk ke dalam Kerajaan Allah. Kedekatan dan jabatan (ay. 26) tidak menjamin untuk masuk ke dalam Kerajaan Allah. Untuk bisa sampai ke dalam Kerajaan Allah dibutuhkan perjuangan. Dan biasanya “ada orang yang terakhir yang akan menjadi orang yang terdahulu dan ada orang yang terdahulu yang akan menjadi orang yang terakhir.” (ay. 30).

Dalam bacaan pertama, Paulus memberikan gambaran siapa yang akan masuk ke dalam Kerajaan Allah. Paulus mengistilahkannya dengan “dimuliakan Allah”. Dalam suratnya kepada jemaat di Roma, Paulus mengatakan bahwa mereka-mereka itu adalah orang yang sudah ditentukan dan dipanggil Allah. Mereka yang dipanggil Allah, “mereka itu juga dibenarkan-Nya.” (ay. 30) untuk mendapatkan kemuliaan Allah.

Sabda Tuhan hari ini menyadarkan kita bahwa untuk mendapatkan kemuliaan Allah atau masuk ke dalam Kerajaan Allah dibutuhkan perjuangan. Kita hanya dapat berjuang dan berjuang sesuai dengan kehendak Allah. Kedekatan dan jabatan kita tidak memberi jaminan. Semuanya tergantung pada Kasih Karunia Allah. Dia-lah yang menentukan, memanggil dan membenarkan kita.


by: adrian

Selasa, 29 Oktober 2013

(Pencerahan) Ketegaran & Keberanian

TEGAR MENGHADAPI TANTANGAN
Semua manusia pernah menghadapi hambatan dan tantangan dalam kehidupannya. Tak jarang hambatan ini menghantar kita kepada keadaan terpuruk. Namun sebenarnya keadaan terpuruk bukanlah buruk, bila dihadapi dengan tenang dan bijak serta berjuang terus pantang mundur, dan diiringi doa yang tulus!

Kebanyakan orang takut dan berusaha menghindari tantangan dan rintangan dalam hidupnya. Banyak orang ingin agar perjalanan hidupnya mulus. Harapan akan perjalanan hidup yang mulus adalah sebuah mimpi yang jauh dari kenyataan. Karena tantangan dan rintangan selalu ada dalam hidup ini. Kita butuh cara pandang baru terhadapnya. Setiap tantangan dan rintangan adalah cambuk untuk memotivasi kita mencapai kemajuan dan kemenangan. Ia ibarat angin yang melawan layang-layang, sehingga layang-layang bisa terbang tinggi. Jika tidak ada angin tahu jika tidak melawan angin, layang-layang tidak akan dapat terbang.

A.J. Cronin
pernah mengatakan: "Kehidupan bukanlah jalan yang lurus dan mudah dilalui di mana kita bisa bepergian bebas tanpa halangan. Kehidupan seringkali berupa jalan-jalan sempit yang menyesatkan, di mana kita harus mencari jalan, tersesat dan bingung! Sering rasanya sampai pada jalan tak berujung. Namun, jika kita punya keyakinan Kepada Sang Maha Pemilik Kehidupan, pintu pasti akan dibukakan untuk kita. Mungkin bukan pintu yang selalu kita inginkan, namun pintu yang akhirnya akan terbukti, terbaik untuk kita!"

Saat kita menjelang dewasa, hidup
memang tidak selalu indah. Lihatlah, langit pun tak selalu cerah, suram malam kadang tak berbintang. Itulah lukisan alam. Itulah gambaran alam. Itulah aturan Tuhan. Manusia merupakan bagian dari alam dan hidup dalam aturan Tuhan.

Setiap manusia dianugerahi oleh Allah akal budi yang dengannya manusia dapat berpikir. Salah satu aktivitas berpikir adalah belajar. Hidup adalah belajar. Belajar untuk menyelesaikan setiap teka-teki yang sudah disiapkan oleh-Nya untuk kita. Yang terpenting adalah, dalam kondisi apapun, lakukanlah selalu yang terbaik yang kita bisa.

Seberat apapun masalah
kita, sekelam apapun beban dalam hidup kita, janganlah berlari, apalagi sembunyi! Lari dari masalah bukanlah suatu bentuk solusi penyelesaian masalah, melainkan justru membuat masalah baru lagi. Temuilah Dia dengan lapang dada dan bersihnya hati. Yakinlah, dengan KESABARAN, kita akan bisa bertahan dari segala badai cobaan.

Saat mendapati masalah,
yakinlah, sebenarnya kita tengah dipersiapkan-NYA untuk menjadi sosok yang tegar & berani.

by: adrian, diolah dari email Anne Ahira

Orang Kudus 29 Oktober: St. Narcissius

SANTO NARCISSIUS, USKUP & PENGAKU IMAN
Narcissius hidup pada abad kedua dan awal abad ketiga. Ia adalah seorang lanjut usia ketika ditahbiskan menjadi Uskup Yerusalem. Narcissius adalah seorang uskup yang sungguh luar biasa. Semua orang mengagumi kebajikan-kebajikannya, terkecuali mereka yang memilih untuk hidup jahat. Tiga musuh Narcissius mendakwanya melakukan suatu kejahatan yang mengerikan. Seorang dari mereka mengatakan, “Biar aku mati terbakar jika apa yang kukatakan tidak benar!” Yang kedua mengatakan, “Biar aku terjangkit kusta jika apa yang kukatakan tidak benar!” Dan yang ketiga mengatakan, “Biar aku menjadi buta jika apa yang kukatakan tidak benar!” Namun demikian tiada seorang pun yang mempercayai dusta mereka. Orang banyak telah melihat sendiri kebajikan hidup Narcissius. Mereka tahu orang macam apa Narcissius itu.

Meski tak seorang pun percaya pada fitnah keji yang dilontarkan terhadapnya, Narcissius mempergunakannya sebagai alasan untuk pergi mengasingkan diri di padang gurun. Segenap kepercayaannya ada pada Tuhan, yang ia layani dengan begitu penuh cinta. Dan Tuhan menunjukkan bahwa fitnah yang diceritakan orang-orang itu sama sekali tidak benar. Narcissius kembali menjadi Uskup Yerusalem sehingga umatnya bersukacita. Meski ia semakin bertambah tua, tampaknya ia semakin berkobar-kobar dari sebelumnya. Sesungguhnya ia tampak lebih kuat dari sebelumnya pula, selama beberapa tahun sesudahnya. Lalu ia menjadi terlalu lemah untuk melanjutkan karyanya. Ia memohon kepada Tuhan agar mengutus seorang uskup untuk membantunya. Tuhan mengirimkan kepadanya seorang kudus lain, Alexander dari Cappadocia. Dengan semangat kasih yang bernyala-nyala, mereka berdua memimpin keuskupan bersama. Narcissius berusia hingga 116 tahun lebih. Ia wafat pada tahun 215.

Renungan Hari Selasa Biasa XXX-C

Renungan Hari Selasa Biasa XXX, Thn C/I
Bac I   : Rom 8: 18 – 25;  Injil      : Luk 13: 18 21

Dalam Injil hari ini Yesus memberikan pelajaran tentang kerajaan Allah. Yesus membandingkan kerajaan Allah itu dengan biji sesawi (ay. 19) dan ragi (ay. 21). Dalam dua perumpamaan itu terdapat satu kesamaan, yaitu dari sesuatu yang kecil akhirnya menjadi besar. Pohon yang besar, di mana burung-burung dapat bersarang dan orang bisa berteduh, berasal dari biji yang kecil. Adonan roti dapat mengembang menjadi besar pun karena diberi sedikit ragi.

Dalam bacaan pertama, yang diambil dari Surat Paulus kepada Jemaat di Roma, Paulus menegaskan akan arah perjalanan hidup umat manusia, yaitu “menantikan saat anak-anak Allah dinyatakan.” (ay. 19). Dan ini menumbuhkan pengharapan akan keselamatan (ay. 24). Karena itu, Paulus mengajak jemaat agar dalam pengharapan itu “kita menantikannya dengan tekun.” (ay. 25). Ketekunan itu berawal dari hal-hal yang kecil dan sederhana.

Sabda Tuhan hari ini mengajari kita untuk tidak menganggap remeh hal-hal kecil dan sederhana, apalagi berkaitan dengan tujuan akhir hidup kita. Tuhan menghendaki supaya kita membangun kerajaan Allah di dunia ini dari hal-hal yang sederhana. Dalam ketekunan itulah kerajaan Allah dapat terwujud. Tak perlu menunggu sesuatu yang wah atau luar biasa.

by: adrian

Senin, 28 Oktober 2013

(Inspirasi Hidup) Kualitas Hidup

SETIAP  LANGKAH  ADALAH  ANUGERAH


Seorang profesor diundang untuk berbicara di sebuah basis militer. Di sana ia berjumpa dengan seorang prajurit yang tak mungkin dilupakannya, bernama Harry. Harry dikirim untuk menjemput sang profesor di bandara. Setelah saling memperkenalkan diri, mereka menuju ke tempat pengambilan koper. Ketika berjalan keluar, Harry sering menghilang. Banyak yang dilakukannya. Ia membantu seorang wanita tua yang kopernya jatuh. Kemudian mengangkat seorang anak kecil agar dapat melihat pemandangan. Ia juga menolong orang yang tersesat dengan menunjukkan arah yang benar. Setiap kali, ia kembali ke sisi profesor itu dengan senyum lebar menghiasi wajahnya.

Darimana Anda belajar melakukan hal-hal seperti itu?” tanya sang profesor. 

Oh,” kata Harry, “Selama perang saya kira.” 

Lalu ia menuturkan kisah perjalanan tugasnya di Vietnam. Juga tentang tugasnya saat membersihkan ladang ranjau. Dan bagaimana ia harus menyaksikan satu persatu temannya tewas terkena ledakan ranjau di depan matanya.

Saya belajar untuk hidup diantara pijakan setiap langkah, “ katanya. “Saya tidak pernah tahu apakah langkah berikutnya merupakan pijakan yang terakhir, sehingga saya belajar untuk melakukan segala sesuatu yang sanggup saya lakukan tatkala mengangkat dan memijakkan kaki. Setiap langkah yang saya ayunkan merupakan sebuah dunia baru, dan saya kira semenjak saat itulah saya menjalani hidup seperti ini.


Yang paling penting bukanlah berapa lama kita hidup, tetapi sejauh mana kualitas hidup kita.