Rabu, 14 Agustus 2013

Renungan Hari Rabu Biasa XIX-C

Renungan Hari Rabu Biasa XIX, Thn C/I
Bac I   : Ul 34: 1 – 12; Injil            : Mat 18: 15 – 20

Bacaan pertama hari ini merupakan kelanjutan kisah suksesi kepemimpinan Israel, dari Musa kepada Yosua. Dikisahkan bahwa Musa memiliki kelebihan yang tak dimiliki orang lain (ay. 10 – 12). Umat merasa sedih atas kematian Musa, tapi mereka tidak mau larut dalam kesedihan. Mereka menerima Yosua, sama seperti mereka menerima Musa. Di sini kuncinya ada pada kepercayaan. “Sebab itu orang Israel mendengarkan dia dan melakukan seperti yang diperintahkan TUHAN kepada Musa.” (ay. 9).

Kepercayaan juga yang ditekankan dalam Injil hari ini. Kepada para murid-Nya, Yesus menekankan, “Jika dua orang dari padamu di dunia ini sepakat meminta apapun juga, permintaan mereka itu akan dikabulkan oleh Bapa-Ku yang di sorga.” (ay. 9). Di sini kuncinya adalah percaya, maka permintaan itu akan terkabulkan.

Sabda Tuhan hari ini menghendaki kita untuk membangun sikap percaya kepada-Nya. Tentulah setiap kita memiliki kebutuhan dalam hidup ini. Tuhan akan dapat memenuhi kebutuhan itu asal kita meminta kepada-Nya dengan penuh kepercayaan.

by: adrian

Tidak ada komentar:

Posting Komentar