SANTO ELEUTHERIUS, PAUS
Eleutherius
menjadi Paus pada tahun 175 hingga hari kematiannya pada tanggal 24 Mei 189. Ia
berasal dari Nicopolis, Barat laut Yunani. Ia melayani umat sebagai diakon
selama masa kepausan Santo Anisetus dan Soter.
Ia dikenal
sebagai Paus yang dengan gigih melawan bidaah Montanisme, sebuah aliran bidaah
dari Timur, yang sudah lama berkembang di Roma. Beberapa sumber secara salah
menyatakan bahwa Eleutherius menerima berbagai keyakinan Montanisme dan
terlambat mengambil tindakan tegas terhadap penganut aliran itu. Eleutherius
juga mengeluarkan beberapa dekrit untuk melawan aliran Gnostisisme dan
Marcionisme. Ia meninggal pada tanggal 24 Mei 189 dan dikuburkan di bukit
Vatikan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar