Rabu, 28 Juni 2017

USKUP PILIHAN VATIKAN

Setelah lebih setahun takhta lowong (sejak 29 April 2016), Keuskupan Pangkalpinang akhirnya mendapatkan uskup baru pilihan Vatikan. Hari ini, Rabu, 28 Juni 2017, sekitar pukul 17.00 WIB, Takhta Suci Vatikan merilis kabar bahwa Paus Fransiskus memilih Romo Adrianus Sunarko OFM sebagai uskup terpilih untuk Keuskupan Pangkalpinang.
Sekilas Sosok Uskup Baru
Mgr. Adrianus Sunarko OFM, sekalipun berdarah jawa, lahir di Merauke pada 7 Desember 1966. Menjawab panggilan Tuhan, Rm. Adrianus ke Seminari Menengah St. Petrus Kanisius Mertoyudan, Magelang (Jawa Tengah). Selesai dari seminari menengah, adik kandung Rm. Laurensius Sutadi, Pr (imam diosesan Keuskupan Ketapang) ini memilih bergabung dengan Ordo Fratrum Minorum (OFM). Setelah mengikrarkan kaul kekal pada 15 Agustus 1994, pada 8 Juli 1995 ia ditahbiskan sebagai imam.
Tugas perdananya sebagai imam adalah menjadi pastor pembantu di Paroki Hati Kudus Kramat, Keuskupan Agung Jakarta (1995 – 1996). Tahun 1996 berangkat studi teologi di Albert-Ludwig Universitait Friburg, Jerman. Tahun 2002 ia menyelesaikan doktoral teologinya.
Pulang ke tanah air, Fransiskan rendah hati ini langsung terjun ke dunia pendidikan dengan menjadi dosen teologi di STF Driyakara. Karena kepribadiannya, Rm. Adrianus banyak mendapat jabatan penting di Fransiskan Indonesia. Terakhir, hingga dirinya ditunjuk sebagai Uskup Pangkalpinang, Rm. Adrianus adalah Provinsial OFM.
Pilihan Vatikan
Memang semua uskup adalah pilihan Vatikan. Hanya Vatikan dan Roh Kudus saja yang tahu. Akan tetapi, untuk Rm. Adrianus ini terbilang khusus. Terpilihnya Mgr. Adrianus ini tak jauh berbeda dengan terpilihnya Mgr Hilarius Moa Nurak waktu itu. Kenapa dikatakan khusus? Keuskupan Pangkalpinang bukan termasuk wilayah kerja OFM. Tidak ada OFM di wilayah Keuskupan Pangkalpinang.
Tentulah terpilihnya putra terbaik OFM sedikit membingungkan banyak orang. Maya, salah satunya. Kepada sesawi.net Maya mengungkapkan keterkejutannya. “Saya terkejut karena Pangkalpinang bukan termasuk wilayah kerja OFM.” Dapat dipastikan, banyak orang seperti Maya.
Menjadi pertanyaan, kenapa Vatikan memilih uskup dari luar. Memang, untuk mengharapkan uskup dari putra keuskupan sendiri terasa sangat sulit. Tapi, bukankah bisa dipilih dari wilayah Regio Gerejawi Sumatera, misalnya. Jadi, setidaknya yang muncul adalah nama-nama imam yang berkarya di wilayah regio Sumatera (6 keuskupan).
Inilah yang dimaksud dengan “pilihan Vatikan”. Banyak uskup di keuskupan lain di Indonesia dipilih dari “kebun sendiri”. Misalnya, Keuskupan Bandung, Bogor, Sintang, Ende, Semarang, dll.
Sekalipun terasa asing di telinga umat, pastilah umat akan menyambut gembira Gembala Utamanya. Uskup Yohanes Harun Yuwono, yang selama ini menjabat sebagai Administrator apostolik, pun bergembira, karena dengan demikian beliau bisa fokus menggembalakan Keuskupan Tanjung Karang.
Terima kasih Bapa Paus. Terima kasih Mgr. Harun Yuwono. Selamat datang Mgr Adrianus. Selamat berkarya di Keuskupan Kepulauan.
by: adrian, dari berbagai sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar