Rabu, 16 Juli 2014

Kategori Ketrampilan Masa Kanak-kanak

KATEGORI KETRAMPILAN AKHIR MASA KANAK-KANAK
Ketrampilan Menolng Diri Sendiri
Anak yang lebih besar harus dapat makan, berpakaian, mandi dan berdandan sendiri hampir secapat dan semahir orang dewasa, dan ketrampilan tidak memerlukan perhatian sadar yang penting pada awal masa kanak-kanak.

Ketrampilan Menolong Orang Lain
Ketrampilan menurut kategori ini bertalian dengan menolong orang-orang lain. Di rumah mencakup membersihkan tempat tidur, membersihkan debu dan menyapu; di sekolah mencakup mengosongkan tempat sampah dan membersihkan papan tulis; dan di dalam kelompok bermain mencakup menolong membuat rumah-rumahan atau merencanakan lapangan basket.

Ketrampilan Sekolah
Di sekolah, anak mengembangkan pelbagai ketrampilan yang diperlukan untuk menulis, menggambar, melukis, membentuk tanah liat, menari, mewarnai dengan krayon, menjahit, memasak dan pekerjaan tangan dengan menggunakan kayu.

Ketrampilan Bermain
Anak yang lebih besar belajar pelbagai ketrampilan seperti melempar dan menangkap bola, naik sepeda, sepatu roda dan berenang.

sumber: Elizabeth B. Hurlock, PSIKOLOGI PERKEMBANGAN: Suatu Pendekatan Sepanjang Rentang Kehidupan. (edisi 5). Jakarta: Erlangga, 1980, hlm. 151.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar