Minggu, 23 Februari 2014

Renungan Hari Minggu Biasa VII - A

Renungan Hari Minggu Biasa VII, Thn A/II
Bac I   : Im 19: 1 – 2; 17 – 18; Bac II      : 1Kor 3: 16 – 23;
Injil     : Mat 5: 38 – 48

Sabda Tuhan dalam bacaan-bacaan liturgi hari ini dapat dirangkum sebagai berikut: Kita adalah bait Allah. Bait Allah itu kudus. Oleh karena itu, hendaklah kita hidup kudus atau sempurna.

Itulah yang dikatakan Paulus dalam suratnya yang pertama kepada jemaat di Korintus. Paulus mengingatkan para jemaat akan keberadaan Roh Kudus dalam diri mereka. Paulus juga menyadarkan para jemaat bahwa tubuh mereka adalah bait Allah. Karena bait Allah itu adalah kudus, maka jemaat diminta untuk menjaga kekudusan dirinya dengan tidak mencemari tubuh dengan dosa.

Dalam bacaan pertama dan Injil, kembali ajakan untuk menjadi kudus disuarakan. Dalam bacaan pertama, Allah meminta umat-Nya untuk hidup kudus seperti diri-Nya. Hal ini dapat dilakukan dengan tidak membenci saudara, hidup jujur, tidak berdosa, tidak menuntut balas atau mendendam serta hidup dalam kasih. Permintaan Allah ini kembali disuarakan oleh Yesus dengan sedikit perubahan. Bagi Yesus, perbuatan baik itu ditujukan bukan saja kepada orang sendiri, melainkan orang luar, bahkan musuh sekalipun.

Hendaklah kita menjadi kudus seperti Allah. Hendaklah kita sempurna seperti Bapa di surga yang adalah sempurna. Inilah yang hendak disampaikan Tuhan melalui sabda-Nya hari ini. Tuhan menyadarkan kita bahwa diri kita adalah bait Allah yang hidup. Kita diminta untuk menjaga kekudusan bait Allah itu. Jangan mencemarinya. Menjadi pengikut Kristus kita dituntut untuk hidup sempurna.

by: adrian

Tidak ada komentar:

Posting Komentar