Renungan Hari Minggu Pekan
Biasa XXXIII B/II
Bac
I : Dan 12: 1 – 3; Bac II : Ibr 10: 11 – 14, 18
Injil : Mrk 13: 24 – 32
Sabda Tuhan hari ini berbicara soal akhir jaman atau yang biasa kita kenal dengan istilah hari kiamat. Akhir jaman itu digambarkan dengan kedatangan Anak Manusia, yang adalah Yesus Kristus. Injil menggambarkan akhir jaman itu dengan mengambil lukisan Daniel.
Satu hal yang menarik adalah bahwa akhir jaman itu ditandai dengan kehancuran total. Namun kehancuran itu bukanlah akhir dari segala-galanya, karena sesudah itu akan muncul kehidupan baru. Setelah kehancuran itulah malaikat-malaikat Allah akan mengumpulkan manusia. Jadi, dibalik lukisan kehancuran itu, Yesus mau memberikan harapan kepada kita agar kita tidak perlu takut, cemas dan gelisah.
Sabda Tuhan hari ini menghendaki kita untuk memiliki harapan, bukan hanya dalam menghadapi akhir jaman melainkan juga dalam setiap perjuangan hidup kita. Tentulah dalam kehidupan kita selama ini, kita pernah mengalami atau akan mengalami "kehancuran" hidup. Nah, Tuhan menghendaki agar "kehancuran" hidup itu tidak membuat kita kehilangan iman dan harapan. Justru, lewat sabda-Nya hari ini, kita diajak untuk tetap menumbuhkan harapan dalam peristiwa "kehancuran" itu.
by: adrian
Tidak ada komentar:
Posting Komentar