SANTO YULIANUS DEMOUSTIER, PENGAKU IMAN
Yulianus lahir di kota
Redom, Perancis, pada 17 Juli 1728. Ia dikenal sebagai seorang imam biarawan di
Keuskupan Vannes yang sangat besar pengabdiannya di bidang pendidikan dan
pembangunan bangsanya. Yulianus memberikan teladan hidup baik, penuh
kebijaksanaan dan kemiskinan. Pengabdiannya dilandasinya dengan kerendahan hati
dan hidup rohani yang mendalam.
Di tengah kesibukannya Yulianus
senantiasa menyisihkan waktu untuk menyepi dalam keheningan doa bagi kekudusan
dirinya dan bagi perkembangan Gereja. Kekayaan pribadinya dipergunakan untuk
membangun gereja, rumah biara dan rumah sakit bagi keuskupannya. Dalam ketenangan
dan kesucian hidupnya itu Yulianus meninggal dunia pada 16 Mei 1781.
sumber:
Iman Katolik
Baca
juga orang kudus hari ini:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar