Minggu, 28 Februari 2021

FAKTA MENARIK DARI BERTAMBAHNYA USIA



Bertambahnya usia seringkali beriringan dengan terjadinya proses penuaan seseorang. Meskipun di masyarakat sering terdengar istilah “usia boleh bertambah tapi penampilan tetap muda”, namun proses penuaan tak bisa dipungkiri. Terlepas dari itu semua, sebenarnya terdapat beberapa fakta yang berhubungan dengan bertambahnya usia seseorang. Berikut ini beberapa fakta menarik dari bertambahnya usia.

1.    Frekuensi bernafas

Semakin bertambah umur seseorang, proses bernafasnya bisa lebih lambat dan secara perlahan-lahan. Akan tetapi yang perlu dicatat, perempuan dan anak-anak bernafas lebih cepat daripada kaum pria. Saat beristirahat, rata-rata orang bernafas 12 sampai 15 kali per menit.

2.    Mendengkur

Menginjak usia 60 tahun, seseorang biasanya akan mengalami kesulitan bernafas dan sekitar 60 persen serta 40 persen wanita akan mendengkur ketika tidur. Dengkuran rata-rata memiliki intensitas suara 60dB, tingkat intensitas suara normal. Namun terkadang bisa melebihi 80 dB. Intensitas 80 dB setara dengan suara bor pemotong beton. Sedangkan suara dengan intensitas lebih dari 85 dB bisa merusak telinga manusia.

3.    Air liur untuk mengolah makanan