A. Beberapa Paham Kerajaan
Allah
Pada masa
Yesus, bahkan sebelum kehadiran-Nya, sudah berkembang beberapa paham Kerajaan
Allah. Paham ini begitu hidup di tengah umat. Dan keberadaan paham ini sering
membuat manusia terbagi dalam kelompok-kelompok, berdasarkan paham tersebut.
Berikut ini adalah paham Kerajaan Allah yang ada pada masa Yesus.
1. Kerajaan Allah yang bersifat Politis
Paham Kerajaan Allah
bersifat politis ini beranggapan bahwa: Kerajaan Allah yang damai dan sejahtera
hanya akan terwujud bila Allah tampil sebagai seorang tokoh politik yang dengan
gagah berani mampu memimpin bangsa Israel melawan penjajah Romawi dan para
penindas rakyat. Paham Kerajaan Allah seperti ini hidup di kalangan kaum zelot
dan sicarii
2. Kerajaan Allah yang Bersifat Apokaliptis
Paham Kerajaan Allah yang
bersifat Apokaliptis ini memandang: Kerajaan Allah akan tercapai bila Allah
menunjukkan kuasa-Nya dengan menggoncangkan kekuatan-kekuatan langit dan bumi.
Pada saat itulah Allah akan membangkitkan suatu dunia baru. Dan mereka
menganggap penderitaan yang dialami bukan akhir segala-galanya, kelak pada
akhir zaman Allah akan menegakkan Kerajaan-Nya dan membebaskan manusia dari
segala penderitaan. Paham Kerajaan Allah seperti ini hidup di kalangan kaum
esseni.
3. Paham Kerajaan Allah yang Bersifat Yuridis-Religius
Allah sekarang sudah meraja
secara hukum, sedangkan pada akhir zaman Allah menyatakan kekuasaan-Nya sebagai
Raja semesta alam dengan menghakimi sekalian bangsa. Mereka memandang Hukum
Taurat sebagai wujud Kekuasaan Allah yang mengatur manusia.
Maka mereka yang sekarang taat kepada hukum Taurat sudah menjadi warga Kerajaan Allah. Tetapi, jika tidak melakukan apa yang dituntut dalam hukum Taurat mereka tidak akan mendapat bagian dalam Kerajaan Allah.