Selasa, 16 Februari 2021

BAHAYA HUBUNGAN KELUARGA PADA MASA BAYI

 


Perpisahan dengan Ibu

Kecuali kalau diberi tokoh pengganti yang stabil dan memuaskan, bayi yang dipisahkan dari ibunya akan mengembangkan perasaan tidak aman yang ditampilkan dalam gangguan kepribadian yang dapat merupakan dasar dari kesulitan penyesuaian diri kelak.

Gagal Mengembangkan Perilaku Akrab

Bayi yang gagal mengembangkan perilaku akrab dengan ibunya atau dengan pengganti ibu yang stabil, akan mengalami perasaan tidak aman seperti apabila ia yang dipisahkan dengan ibunya. Selanjutnya bayi tidak mengalami kegembiraan yang diperoleh dalam hubungan pribadi yang erat. Kekurangan ini menyulitkan bayi dalam mengembangkan persahabatan di kemudian hari.

Merosotnya Hubungan Keluarga

Merosotnya hubungan keluarga yang hampir selalu terjadi dalam tahun kedua secara psikologis berbahaya karena bayi memperhatikan bahwa sikap anggota-anggota keluarga kepadanya berubah dan ia diperlakukan secara berbeda. Akibatnya bayi biasanya merasa tidak dicintai dan ditolak, yakni perasaan yang mengembangkan kebencian dan rasa tidak aman.

Terlampau Melindungi

Bayi yang sangat dilindungi dan dilarang melakukan sesuatu yang sebenarnya dapat dilakukan menjadi sangat tergantung dan takut melakukan sesuatu yang dapat dilakukan oleh bayi lain. Nantinya hal ini akan berkembang menjadi sangat takut pada sekolah – phobi sekolah – dan sangat malu bila berhadapan dengan orang-orang asing.

Latihan yang Tidak Konsisten

Metode latihan anak yang tidak konsisten, yang dapat disebabkan karena kelemahan orang tua atau perasaan-perasaan tidak mampu menjalankan peran orang tua, akan memberikan bimbingan yang buruk bagi bayi. Hal ini memperlambat bayi dalam mempelajari perilaku yang besar.

Penganiayaan Anak

Kalau orang tua tidak menyenangi peran sebagai orang tua atau kalau terjadi pertentangan antar orang tua, maka bayi dapat menjadi sasaran amarah atau kebencian mereka. Bayi akan diabaikan atau dianiaya. Penganiayaan bayi lebih sering pada tahun kedua karena bayi pada saat ini lebih menyulitkan orang tua dan ini memancing penyaluran rasa marah, benci dan emosi-emosi buruk lainnya yang berasal dari hubungan orang tua.

diambil dari tulisan 7 tahun lalu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar